
Kutanya pada hujan
Pada titik air yang penghabisan
Masih tersisakah diriku di hatimu
Kutanya pada awan
Pada arakan lembut iringannya
Masih tersisakah rindu itu untukku
Kutanya pada angin
Pada desau lirih penghanyut lara
Masih tersisakah getar rasa itu untukku
Kau menghilang tak berjejak
Tinggalkan asa untukku sepintas
Di perbatasan mimpi di dalam mimpi
Masihkah kau ada di sana
Aku kangen padamu
Tak bisa kucegah
... sungguh
Batam, 31 April 2010
...peluk mesra stroberi raksasa ...
Sumber gambar : http://mechtaniya.deviantart.com/art/Lyubit-does-not-love-109960613